Kamis, 01 Oktober 2015

Analisa Program Televisi dan mencari tau Dampaknya Bagi Masyarakat

-          



Kick Andy adalah sebuah perogram talkshow yang sangat berkualitas dan mendidik serta selalu menginspirasi masyarakat indonesia yang dibawakan oleh Andy F. Noya di Metro TV. Kick Andy Disiarkan setiap hari Jum’at Pukul 20:05 WIB dan tayangan ulangnya pada hari Minggu pada pukul 13:30 WIB.
Cara penyajian si pembicara di program ini mirip dengan  acara Oprah Winfrey . Kick Andy Mulai mengudara atau disiarkan pada tanggal 1 Maret 2006 hingga sekarang. Acara ini menghadirkan kisah kehidupan nyata yang informatif, edukatif, dan menginspirasi masyarakat indonesia.

Tamu atau narasumber yang dihadirkan tidak dibatasi oleh profesi sehingga banyak cerita seru seputar kehidupan masyarakat seluruh indonesia. Dan biasanya para narasumber tersebut mampu  menjadi inspirator bagi pemirsanya, termasuk beberapa narasumber yang memiliki keterbatasan baik secara fisik, kesehatan, maupun financial.

Kick Andy mempunyai host yang memiliki pembawaaan karakter dan gaya bahasa yang unik tersendiri. Dan host Andy ini berhasil meramu sebuah acara yang “biasa” menjadi “luar biasa” . Dalam setiap poin pertanyaan yang bersifat langsung namun tidak sarkastik malah mengundang tawa, dan para narasumber yang diberi pertanyaan tersebut merasa nyaman ketika menjawab pertanyaan , seperti pendahulunya yaitu oprah, Kick Andy  selalu membagi-bagikan buku gratis karangan orang-orang yang ternama dan best seller.

Setelah sukses dengan Kick Andy, Kick Andy melahirkan Kick Andy hope yang merupa bagian juga dari acara itu tetapi Kick Andy hope ditayangkan setiap jum’at ke-3 Pukul 21.30 WIB dan ditayangkan ulang pada Minggu pukul 14.05 WIB. Acara ini banyak memberikan dedikasi dan juga informasi tentang banyak hal yang terpenting dan juga memberikan motivasi bagi masyarakat indonesia untuk tetap semangat mengahadapi keadaan walau sesulit apapun

Kick Andy memang program yang berkualitas karna program ini selalu menunjukan karya terbaik anak bangsa dan membangkitkan semangat humanisme untuk selalu menghargai arti hidup oleh karna ituKick Andy bisa mendapatkan penghargaan “Panasonic Award 2009 dan 2012, Kategori Program Talkshow Berita” dari 3 kali nominasi di panasonic award Kick Andy bisa meraih 2 piala. Dan sekarang Kick Andy sedang menunggu penghargaan “Net.One Indonesia Choice Award 2014”

Kick Andy Memiliki banyak sekali dampak positif bagi masyarakat, antara lain :
-         Mengasah kepekaan sosial masyarakat
-         Mengispirasi Masyarakat dari setiap episode-episodenya
-         Menyadarkan masyarakat tentang betapa penting arti hidup
-         Menyadarkan Masyarakat untuk saling membantu, menolong dan menghargai sesamanya
-         Mengurangi tingkat kebutaan huruf di indonesia
-         Mengurangi kesenjangan di masyarakat
-         Menjadi motifasi dan inspirasi bagi masyarakat Indoneisa untuk menjadi manusia yang lebih baik lagi
-         Menyadarkan masyarakat untuk saling berbagi
-         Meningkatkan kesejahteraan
-         Mengedukasi masyarakat
-         Kisah-kisah inspiratifnya membangun semangat
-         Menimbulkan keharmonisan hidup di masyarakat
-         MENGEMBANGKAN NILAI-NILAI KEHIDUPAN


Disamping semua kelebihan tersebut ada beberapa kekurangannya untuk acaranya yaitu hostnya terlalu tua sehingga anak muda malas untuk menontonnya  tapi dari segi dampak negatifnya menurut kita tidak ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar