Kamis, 01 Oktober 2015

Strategi Scheduling


Strategi Scheduling
-          Head to Head
Strategi Progamming dimana stasiun tv menyajikan acara dengan tipe dan target audiens yang sama pada waktu yang sama. Strategi ini bertujuan untuk bertarung langsung dengan program bergenre sama di stasiun tv lain.

-          Counter
Strategi Progamming dimana stasiun tv menyajikan acara dengan tipe dan target audiens yang berbeda pada waktu yang sama. Strategi ini bertujuan untuk bertarung secara tidak langsung dengan menawarkan program yang lain kepada pemirsa.

-          Blocking
Strategi Progamming dimana stasiun tv menyajikan acara dengan tipe dan target audiens secara berturut-turut dalam jangka waktu yang sama. Strategi ini bertujuan agar pemirsa tetap menonton acara tv karena stasiun menyajikan program yang serupa.

-          Stripping
Strategi Progamming dimana stasiun tv menyajikan acara atau program pada waktu yang sama pada hari yang berbeda. Strategi ini bertujuan agar pemirsa menunggu acara yang menggunakan strategi ini

-          Flow
Strategi Progamming dimana stasiun tv mengatur alur penonton dari satu program ke program lainnya

-          Hammoking
Strategi Progamming dimana stasiun tv meletakan suatu program yang lemah diantara dua program yang kuat. Strategi ini bertujuan agar pemirsa menonton program yang lemah agar ratingnya bisa naik.

-          Checkerboarding
Strategi Progamming dimana stasiun tv menayangkan program yang berbeda pada waktu yang sama dihari yang berbeda

-          Lead In and Lead Out
Lead in            : Strategi Progamming dimana stasiun tv menayangkan program yang ratingnya rendah untuk mengiring pemirsa ke program yang memiliki rating lebih tinggi
Lead out : Strategi Progamming dimana stasiun tv menayangkan program yang ratingnya tinggi untuk  mengiring pemirsa ke program yang memiliki rating lebih rendah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar